Indonesia Siapkan Strategi Optimal Dalam COP-26 Di Inggris

Jelang pertemuan Conference of The Parties, United Nations on the Framework of Climate Change Conference (COP-UFCCC) ke 26 di Glaslow, Inggris, Delega

Upaya Indonesia merawat alam akan ditonjolkan dalam Sidang COP-26
Jakarta (WartaMerdeka) – Jelang pertemuan Conference of The Parties, United Nations on the Framework of Climate Change Conference (COP-UFCCC) ke 26 di Glaslow, Inggris, Delegasi Republik Indonesia atau DELRI telah melakukan berbagai persiapan untuk dibahas di tingkat internasional. Karena Indonesia termasuk salah satu negara yang turut ambil bagian dalam perundingan tersebut yang juga telah meratifikasi Perjanjian Paris.

Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya secara virtual beri arahan kepada para calon DELRI yang akan menjadi negosiator dalam COP-26 UNFCCC. Pertama, terkait pembaruan Nationally Determined Contributions (Updated NDC) Indonesia. Karena telah berkomitmen menaikkan ambisi adaptasi perubahan iklim, dengan memasukkan aksi-aksi lebih nyata, adaptasi di sektor kelautan, serta terintegrasi dengan isu penting lainnya, seperti keanekaragaman hayati dan desertifikasi.

"Updated NDC juga menambah subjek baru dan penguatan komitmen dengan memasukkan laut, lahan basah (mangrove dan lahan gambut) serta kawasan permukiman (dalam skenario adaptasi). Indonesia juga memperkuat komitmen untuk memanfaatkan berbagai peluang kerjasama internasional," jelas Siti.

Pembaruan NDC secara implisit menunjukkan ambisi 41% target yang akan dicapai, dengan memperkuat langkah implementasi kerjasama teknis luar negeri dalam hal teknologi dan pengembangan sektor swasta. Misalnya, di kegiatan elctro-mobility yang telah dirintis dan dimulai seperti pengembangan listrik solar panel.

Serta mempertegas peran teknologi dan kerjasama internasional swasta dan dukungan internasional, seperti proyeksi rehabilitasi mangrove hingga 600.000 Ha sampai dengan akhir 2024, peningkatan peran rehabilitasi lahan oleh swasta hingga hingga lebih dari 200.000 hektar, hingga pengembangan kompleks green industry supported by green energy di Kalimantan Utara seluas 12.000 Ha. 

Kedua, Indonesia telah menyusun strategi jangka panjang sebagai pedoman implementasi mitigasi dan adaptasi perubahan iklim serta komitmen NDC lima-tahunan selanjutnya. Sejak 2020, Indonesia telah berproses menyusun dokumen Long-term Strategy on Low Carbon and Climate Resilience 2050 (LTS-LCCR 2050), menuju net-zero emissions dengan tetap mempertimbangkan kondisi ekonomi yang bertumbuh, berketahanan iklim dan berkeadilan.

"Seluruh sektor harus makin meningkatkan penurunan emisi Gas Rumah Kaca (GRK) menuju tahun 2050. Selain itu, diharapkan pada tahun 2050 dapat tercapai ketahanan iklim melalui jalur sektoral dan kewilayahan," tekad Siti.

Ketiga, menyakinkan kepada calon delegasi tentang kompetensi Indonesia dalam pengendalian perubahan iklim. Pada forum multilateral, Indonesia seringkali menjadi sorotan atas capaian, prestasi, dan kebijakan yang menawarkan solusi. Sedangkan secara bilateral, Indonesia di berbagai kesempatan didekati oleh negara yang dengan maksud untuk menjadi mitra dalam menangani perubahan iklim.

Pada konteks emisi karbon, bisa dihitung emisi gas rumah kaca (GRK) pada 2015 sebesar 1,5 Gton CO2 eq. Di 2019 menjadi 0,9 Gton CO2eq. Diantara 0,9 Gton CO2eq tersebut, berasal dari kebakaran hutan dan lahan (karhutla)n tercatat sebesar 0,45 Gton CO2 eq. Dan pada 2020 turun menjadi 0,03 Gton CO2 eq.
Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya
Kemudian, terkait dengan deforestasi dan degradasi hutan, Siti menggarisbawahi, Indonesia mulai menghitung tingkat deforestasi sejak 1990. Faktanya, deforestasi tertinggi terjadi pada periode1996 hingga 2000, yaitu sebesar 3,5 juta ha per tahun. Kemudian pada 2002-2014, menurun hingga 600 ribu sampai 400 ribuan ha. Dan, mencapai titik terendah laju deforestasi pada 2020 sebesar 115 ribu ha.

Pertemuan COP 26 mestinya digelar akhir 2020, terpaksa ditunda karena pandemi COVID-19. Tahun ini diharapkan Britania Raya sebagai tuan rumah bersama-sama dengan Italia berupaya agar pertemuan COP 26 dapat dilakukan dengan metoda in-person pada 31 Oktober hingga 12 November 2021 (ma).

WM Multiplex

Nama

Advertorial,3,Alutsista,48,ATHG,258,Bela Negara,195,Bencana,4,Berita Duka,1,Covid-19,23,Daerah,4,Ekonomi dan Bisnis,140,Ekraf,12,Gaya Hidup,70,Gaya Hidup Sehat,4,Gender,1,Hankam,7,Hidup Sehat,132,Hukum,2,Internasional,225,IPTEK,1,Jabodetabek,3,Jendela,1,Jendela nusanfa,2,Jendela Nusantara,270,Kanker Pankreas,4,Kearifan Lokal,9,Kebhinekaan,4,Kegiatan Sosial,16,Kesehatan,14,Lingkungan,198,Luar Negeri,17,Maritim,4,Multilateral,1,Nasional,9,Obat Alami,4,Olahraga,20,Opini,4,Pariwisata,8,Pesona Indonesia,117,Politik,12,Ragam,276,Redaksi,1,Sastra,1,Sastra Budaya,15,SDM,244,Sehat,38,Sejarah,7,Seni Budaya,21,Seputar Kemerdekaan,2,Sorotan,5,Tani,3,Tani Darat,104,Tani Laut,27,Teras Indonesia,111,TNI / POLRI,3,TNI-POLRI,3,Transportasi,77,Travel,2,UMKM,3,Warta Merdeka,1,Wawasan,8,Wisata,7,
ltr
item
WARTAMERDEKA.web.id | Berita Warta Merdeka: Indonesia Siapkan Strategi Optimal Dalam COP-26 Di Inggris
Indonesia Siapkan Strategi Optimal Dalam COP-26 Di Inggris
Jelang pertemuan Conference of The Parties, United Nations on the Framework of Climate Change Conference (COP-UFCCC) ke 26 di Glaslow, Inggris, Delega
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhawfsuiXPhyphenhyphenefd1cN_RB0hlExRyHmUNuT4x8aeMJxFdlHMNMjKoAD-HRVAzvqckoH93G1GLD2lEuW8HWhAhG4bEJjM-p2RnDZS9C2QarefotaicMtD6lrDRGLJzuJ_A6b40iCE3lq0Lnk/w400-h250/mangrove_singkawang.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhawfsuiXPhyphenhyphenefd1cN_RB0hlExRyHmUNuT4x8aeMJxFdlHMNMjKoAD-HRVAzvqckoH93G1GLD2lEuW8HWhAhG4bEJjM-p2RnDZS9C2QarefotaicMtD6lrDRGLJzuJ_A6b40iCE3lq0Lnk/s72-w400-c-h250/mangrove_singkawang.jpeg
WARTAMERDEKA.web.id | Berita Warta Merdeka
https://www.wartamerdeka.web.id/2021/07/indonesia-siapkan-strategi-optimal.html
https://www.wartamerdeka.web.id/
https://www.wartamerdeka.web.id/
https://www.wartamerdeka.web.id/2021/07/indonesia-siapkan-strategi-optimal.html
true
7022093466243617840
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy