Siti Nurbaya: Pejabat KLHK Harus Kuat Di Segala Cuaca

Jakarta (WartaMerdeka) – "Kita sudah harus segera kembali melakukan analisis cuaca, dan bersiap menghadapi kemungkinan terjadinya banjir, setelah lep

Ditengah berbagai tantangan dan bencana yang melanda Tanah Air, pejabat KLHK dituntut harus tegar
Jakarta (WartaMerdeka) –  "Kita sudah harus segera kembali melakukan analisis cuaca, dan bersiap menghadapi kemungkinan terjadinya banjir, setelah lepas dari karhutla beberapa waktu lalu. Lingkungan hidup dan kehutanan sebagai lansekap dan ekosistem, harus kita ikuti di segala cuaca. Jadi kita juga harus kuat di segala cuaca," ujar Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan/LHK Siti Nurbaya saat melantik satu Pejabat Pimpinan Tinggi Madya (Eselon I) yaitu Inspektur Jenderal KLHK, dan lima Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (Eselon II) lingkup KLHK di Jakarta (18/12).

Pesan Siti tersebut patut digarisbawahi, mengingat kondisi alam Indonesia yang rawan bencana. Sehingga, pejabat di KLHK pun, yang tanggungjawabnya banyak menitikberatkan merawat alam, memang ditantang untuk siap dalam segala kondisi.

Siti juga mengingatkan, agar jajarannya terus mengikuti perkembangan dinamika di tengah masyarakat. Selain itu, diperlukan kecepatan dan daya adaptasi tinggi, khususnya dari jajaran Eselon I dan II. "Oleh karenanya, saya berharap pejabat yang dilantik pada hari ini, agar dapat segera menyesuaikan diri untuk langsung bekerja dengan segala kesungguhan hati," minta Siti.

Secara khusus, Siti instruksikan kepada Inspektur Jenderal yang dilantik, yaitu Laksmi Wijayanti, untuk terus melakukan pengembangan, dan terobosan langkah dalam menghadapi berbagai tantangan, serta meningkatkan pengawasan. Hal ini penting agar kemungkinan terjadinya pelanggaran dan kesalahan dalam pelaksanaan tugas dapat diminimalisir.

"Sebagai Inspektur Jenderal harus mampu menjaga dan meningkatkan Indeks Integritas Kementerian LHK menjadi lebih baik. Jangan berikan ruang untuk kolusi, korupsi, dan nepotisme. Segala bentuk penyimpangan harus dapat dideteksi dini oleh Inspektorat Jenderal. Benahi dan terus perbaiki SPIP pada seluruh satker lingkup Kementerian LHK," terangnya.

Dari sisi pengendalian DAS dan Rehabilitasi Hutan, pengelolaannya kedepan akan terkait langsung dengan persoalan kesejahteraan masyarakat, perhutanan sosial, dan nilai ekonomi karbon. Oleh karenanya, budaya kerja dengan interaksi yang terus menerus perlu dilanjutkan. Siti juga meneruskan arahan Presiden dalam berbagai kesempatan bahwa tantangan situasi lapangan harus dijawab dengan kerja, kerja, dan kerja.

Adapun Pejabat Pimpinan Tinggi Madya (Eselon I) yang dilantik dan diambil sumpahnya yaitu Inspektur Jenderal KLHK Laksmi Wijayanti dan lima Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (Eselon II) yaitu Direktur Konservasi Tanah dan Air, Muhammad Zainal Arifin; Direktur Kesatuan Pengelolaan Hutan Lindung, Tuti Herawati; Direktur Pengendalian Kerusakan Perairan Darat, Sri Handayaningsih; Inspektur Wilayah IV, Ade Tri Ajikusumah; dan Inspektur Investigasi, Ardyanto Nugroho (ma).

WM Multiplex

Nama

Advertorial,3,Alutsista,48,ATHG,258,Bela Negara,195,Bencana,4,Berita Duka,1,Covid-19,23,Daerah,4,Ekonomi dan Bisnis,140,Ekraf,12,Gaya Hidup,70,Gaya Hidup Sehat,4,Gender,1,Hankam,7,Hidup Sehat,132,Hukum,2,Internasional,225,IPTEK,1,Jabodetabek,3,Jendela,1,Jendela nusanfa,2,Jendela Nusantara,270,Kanker Pankreas,4,Kearifan Lokal,9,Kebhinekaan,4,Kegiatan Sosial,16,Kesehatan,14,Lingkungan,198,Luar Negeri,17,Maritim,4,Multilateral,1,Nasional,9,Obat Alami,4,Olahraga,20,Opini,4,Pariwisata,8,Pesona Indonesia,117,Politik,12,Ragam,276,Redaksi,1,Sastra,1,Sastra Budaya,15,SDM,244,Sehat,38,Sejarah,7,Seni Budaya,21,Seputar Kemerdekaan,2,Sorotan,5,Tani,3,Tani Darat,104,Tani Laut,27,Teras Indonesia,111,TNI / POLRI,3,TNI-POLRI,3,Transportasi,77,Travel,2,UMKM,3,Warta Merdeka,1,Wawasan,8,Wisata,7,
ltr
item
WARTAMERDEKA.web.id | Berita Warta Merdeka: Siti Nurbaya: Pejabat KLHK Harus Kuat Di Segala Cuaca
Siti Nurbaya: Pejabat KLHK Harus Kuat Di Segala Cuaca
Jakarta (WartaMerdeka) – "Kita sudah harus segera kembali melakukan analisis cuaca, dan bersiap menghadapi kemungkinan terjadinya banjir, setelah lep
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiyblZWw15QySQD3pMl8_b4r6uSW-sInoEzndiGG5aMs31ClVnm0TUFsAyvotLiHINqBrTfWKcDdBI3H4x9twyxuQsVenO9sv8DxudrLfwQ9vlANfsYw8ifPXxpiTA3CIBcgtzAWrFkVe8/w400-h266/WhatsApp+Image+2020-12-18+at+19.22.01.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiyblZWw15QySQD3pMl8_b4r6uSW-sInoEzndiGG5aMs31ClVnm0TUFsAyvotLiHINqBrTfWKcDdBI3H4x9twyxuQsVenO9sv8DxudrLfwQ9vlANfsYw8ifPXxpiTA3CIBcgtzAWrFkVe8/s72-w400-c-h266/WhatsApp+Image+2020-12-18+at+19.22.01.jpeg
WARTAMERDEKA.web.id | Berita Warta Merdeka
https://www.wartamerdeka.web.id/2020/12/siti-nurbaya-pejabat-klhk-harus-kuat-di.html
https://www.wartamerdeka.web.id/
https://www.wartamerdeka.web.id/
https://www.wartamerdeka.web.id/2020/12/siti-nurbaya-pejabat-klhk-harus-kuat-di.html
true
7022093466243617840
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy