Fasilitas Borobudur Disiapkan Menopang Pariwisata Berkualitas

Magelang (WartaMerdeka) – “Berdasarkan rapat koordinasi sebelumnya, isu dan tindak lanjut yang menjadi perhatian adalah aksesibilitas dan konektivita

Menko Marves Luhut B. Panjaitan dengan latar Candi Borobudur
Magelang
 (WartaMerdeka) –  “Berdasarkan rapat koordinasi sebelumnya, isu dan tindak lanjut yang menjadi perhatian adalah aksesibilitas dan konektivitas, amenitas, atraksi dan fasilitas penunjang yang dapat meningkatkan nilai pariwisata di Borobudur,” jelas Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut B. Panjaitan, saat mengunjungi Destinasi Pariwisata Super Prioritas/DPSP Borobudur (12/3).

Luhut juga mengajak Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem A. Makarim, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga S. Uno dan Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Bupati Magelang Zaenal Arifin, Direktur Jendral Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Diana Kusumastuti dan Direktur Jendral Bina Marga Kementerian PUPR Hedy Rahadian.

Rombongan mengunjungi titik-titik pembangunan yang terdiri atas Kampung Seni Borobudur, Kembanglimus Community Center, Gerbang Palbapang, Kawasan Candi Pawon, Concourse Candi Borobudur, dan Lahan Otorita. Permasalahan utama yang terjadi saat ini adalah adanya tekanan yang besar terhadap struktur Candi Borobudur akibat peningkatan jumlah pengunjung/wisatawan.

Pada 2019 tercatat lebih dari 3,3 juta orang ke Candi Borobudur, atau setara dengan 8.000 orang/hari. Dari hasil studi Balai Konservasi Borobudur, idealnya maksimal pengunjung sebanyak 128 orang/hari. “Oleh karenanya, akan diimplementasikan wisata berkualitas di Borobudur, dengan menjadikan Rencana Induk 1979 sebagai acuan bagi Rencana Induk Pariwisata yang terbaru,” jelas Luhut.

Kemenko Marves mengajak Kemendikbud, Kemen PUPR, Kemenparekraf, serta Kemen BUMN untuk bersama-sama menindaklanjuti peningkatan potensi wisata berkualitas di DPSP Borobudur. Menurut Luhut, aksesibilitas serta konektivitas meliputi jalan, transportasi, serta jaringan internet dan telekomunikasi perlu mendapat perhatian.

Sementara itu, penataan kawasan Candi serta kawasan homestay beserta listrik menjadi aspek amenitas yang akan menjadi fokus dalam peningkatan kualitas pariwisata di Candi Borobudur. Kemudian, akan ada peningkatan paket wisata dan event yang menjadi daya tarik atraksi.

“Untuk meningkatkan nilai kualitas wisata, kita juga perlu siapkan masyarakat dengan memberi pelatihan dalam bidang pariwisata, sehingga kita juga dapat membuka lapangan pekerjaan baru,” tambah Luhut. Diharapkan peran universitas sekitar Candi Borobudur dapat dilibatkan dalam melakukan studi, sehingga timbul rasa tanggung jawab merawat dan melestarikannya hingga generasi mendatang.

“Semua sudah sepakat, untuk sama-sama bekerja menyiapkan pembangunan kawasan Candi Borobudur dan akan juga disiapkan dana setiap tahun, sehingga Candi Borobudur dapat menjadi laboratorium konservasi cagar budaya bertaraf Internasional,” terang Luhut (ma).

WM Multiplex

Nama

Advertorial,3,Alutsista,48,ATHG,258,Bela Negara,195,Bencana,4,Berita Duka,1,Covid-19,23,Daerah,4,Ekonomi dan Bisnis,140,Ekraf,12,Gaya Hidup,70,Gaya Hidup Sehat,4,Gender,1,Hankam,7,Hidup Sehat,132,Hukum,2,Internasional,225,IPTEK,1,Jabodetabek,3,Jendela,1,Jendela nusanfa,2,Jendela Nusantara,270,Kanker Pankreas,4,Kearifan Lokal,9,Kebhinekaan,4,Kegiatan Sosial,16,Kesehatan,14,Lingkungan,198,Luar Negeri,17,Maritim,4,Multilateral,1,Nasional,9,Obat Alami,4,Olahraga,20,Opini,4,Pariwisata,8,Pesona Indonesia,117,Politik,12,Ragam,276,Redaksi,1,Sastra,1,Sastra Budaya,15,SDM,244,Sehat,38,Sejarah,7,Seni Budaya,21,Seputar Kemerdekaan,2,Sorotan,5,Tani,3,Tani Darat,104,Tani Laut,27,Teras Indonesia,111,TNI / POLRI,3,TNI-POLRI,3,Transportasi,77,Travel,2,UMKM,3,Warta Merdeka,1,Wawasan,8,Wisata,7,
ltr
item
WARTAMERDEKA.web.id | Berita Warta Merdeka: Fasilitas Borobudur Disiapkan Menopang Pariwisata Berkualitas
Fasilitas Borobudur Disiapkan Menopang Pariwisata Berkualitas
Magelang (WartaMerdeka) – “Berdasarkan rapat koordinasi sebelumnya, isu dan tindak lanjut yang menjadi perhatian adalah aksesibilitas dan konektivita
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh8JkYO2LzBNRaDMV7SC5_7b-VY-a3mVOD8ajoU5IPlRJUcg7wt1hsn7tBfWC3tnpxvc6oITE7zScoL5ymQKoZwsj1kUmzjz7qVe_9bvDV3Nz5-2qrcsQyindc0kvSXcdBrbLvO7JVwiv4/w400-h266/luhut_borobudur.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh8JkYO2LzBNRaDMV7SC5_7b-VY-a3mVOD8ajoU5IPlRJUcg7wt1hsn7tBfWC3tnpxvc6oITE7zScoL5ymQKoZwsj1kUmzjz7qVe_9bvDV3Nz5-2qrcsQyindc0kvSXcdBrbLvO7JVwiv4/s72-w400-c-h266/luhut_borobudur.jpeg
WARTAMERDEKA.web.id | Berita Warta Merdeka
https://www.wartamerdeka.web.id/2021/03/fasilitas-borobudur-disiapkan-menopang.html
https://www.wartamerdeka.web.id/
https://www.wartamerdeka.web.id/
https://www.wartamerdeka.web.id/2021/03/fasilitas-borobudur-disiapkan-menopang.html
true
7022093466243617840
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy